Friday, June 08, 2012

Kejujuran Hati

Ku akui aku memang cemburu
Setiap kali kudengar namanya kau sebut
Tapi ku tak pernah bisa
Melakukan apa yg seharusnya kulakukan
Karena memang kau bukan milikku

Ku akui aku merindukanmu
Meski ternyata tak pernah kau merindukanku
Tapi ku tak pernah bisa
Melakukan apa yg seharusnya kuinginkan
Karena memang kau bukan milikku

sesungguhnya ku tak rela
Jika kau tetap bersama dirinya
Hempaskan cinta yg kuberi

Semampunya ku mencoba
Tetap setia menjaga segalanya
Demi cinta yg tak pernah berakhir

Ku akui aku merindukanmu
Meski ternyata tak pernah kau merindukanku
Tapi ku tak pernah bisa
Melakukan apa yg seharusnya kuinginkan
Karena memang kau bukan milikku

Kejujuran hati yg tak mungkin dapat ku pungkiri
Keinginanku untuk kau tau isi hatiku
Demi cinta yg tak pernah berakhir

by : Kerispatih

Wednesday, March 14, 2012

Terbaik dari Allah

Kadang apa yg kita mau belum tentu baik buat kita. Tapi yg اَللّهُ kasih pastilah yg terbaik utk kita, selama kita mau menerima dgn ikhlas dan terus bebenah diri menjadi lebih baik. Insya اَللّهُ...

Tuesday, March 13, 2012

Pasrah dan Ikhlas

Ketika wajah ini penat memikirkannya
Ketika tangan ini letih tuk capai harapan
Ketika pundak ini tak kuasa memikul amanah-Mu

Ya Rabb terimalah sujudku tuk bisa ikhlaskan semuanya pada-Mu
Agar bisa tunduk di saat yang lain angkuh
Agar bisa teguh di saat yang lain runtuh
Dan agar tegar di saat hati ini terlempar

Lahaula wala quwwata illabillah...

Sunday, March 11, 2012

Kesempurnaan Cinta

Cinta tidak akan datang jika kita menunggu orang yang sempurna.
Namun Cinta akan datang jika kita dapat menerima Ketidaksempurnaan seseorang dan mencintainya dengan cara yang sempurna.

Karena kesempurnaan hanya milik Allah SWT semata. :)

Sunday, February 19, 2012

Note of the day 120220

Sebenarnya bukan orang lain yang bisa membuat kita bahagia, tapi sikap kitalah yang menentukan, kita bisa menjadi bahagia atau tidak....

Walaupun sebenarnya tidak semudah yang di bayangkan, apalagi jika kondisinya sudah merupakan hasil dari kesalahan dalam menentukan sikap.
Inilah yang membutuhkan waktu untuk mengurai dan mencari jalan, untuk menata kembali hati dari perasaan sakit dan terluka.

Waktu yang di butuhkan sangat lah tidak gampang untuk di prediksi.
Tergantung dari kondisi masing-masing. Seberapa dalam problematika nya, seberapa mendukung lingkungan dalam menyelesaikan problem ini. Dukungan atau support dari seseorang yang dekat adalah yang terpenting. Sahabat yang baik, adalah dia yang mengingatkan apa yang salah, mendukung apa yang benar, dan teguh dalam menjalaninya.

Yang terpenting dalam menata hati, adalah konsisten dalam menentukan arah dan tujuan, konsentrasi dalam melaksanakan nya, dan kemudian satu hal terpenting bahwa Tuhan lah yang tahu tentang rencana hidup kita. Berdo'alah kepada-Nya, semoga di berikan jalan yang terbaik dalam semua masalah di kehidupan dunia ini.

Amin....